KEBUDAYAAN YANG MUDAH DITERIMA DAN SULIT DITERIMA DI
INDONESIA
Adanya unsur budaya asing yang masuk akibat
globalisasi sangat berpengaruh terhadap kebudayaan bangsa Indonesia. Pengaruh
tersebut berjalan sangat cepat dan menyangkut berbagai bidang kehidupan. Disisi
lain masuknya unsur budaya asing sangat bermanfaat bagi kehidupan bangsa
Indonesia, contohnya unsur kebudayaan kebendaan asing seperti Handphone,
komputer, dll. Adanya kemajuan teknologi dan komunikasi menyebabkan
informasi yang dari luarpun dapat dengan mudah kita terima, contohnya Televisi.
Namun ada pula unsur kebudayaan asing yang sulit di
terima, misal:
1. Unsur yang menyangkut sistem kepercayaan seperti
ideologi, falsafah hidup dan lain-lain.
2. Unsur yang di pelajari pada taraf pertama proses
sosialisasi, contoh yang mudah misalnya soal makanan pokok.
3. Suatu masyarakat yang terkena proses akulturasi,
selalu ada kelompok-kelompok individu yang sukar sekali atau bahkan tak
dapat menyesuaikan diri dengan perubahan-perubahan yang terjadi.
FAKTOR YANG MEMBUAT BUDAYA ASING MUDAH DI TERIMA
1. Kurangnya pergaulan
2. Kurangnya pengawasan orang tua
3. Lingkungan
4. Teknologi
Berbagai
faktor yang mempengaruhi diterima atau tidaknya suatu unsur kebudayaan baru
diantaranya :
1.
Terbatasnya masyarakat memiliki hubungan atau kontak dengan kebudayaan dan
dengan orang-orang yang berasal dari luar masyarakat tersebut.
2. Jika
pandangan hidup dan nilai yang dominan dalam suatu kebudayaan ditentukan oleh
nilai-nilai agama.
3. Corak
struktur sosial suatu masyarakat turut menentukan proses penerimaan kebudayaan
baru. Misalnya sistem otoriter akan sukar menerima unsur kebudayaan baru.
4. Suatu
unsur kebudayaan diterima jika sebelumnya sudah ada unsur-unsur kebudayaan yang
menjadi landasan bagi diterimanya unsur kebudayaan yang baru tersebut.
5. Apabila
unsur yang baru itu memiliki skala kegiatan yang terbatas.
Sumber:
kaskus.com
google.com